Tips & Trick: Backpacker Europe (2)
Melanjutkan catatan sebelumnya..
Saya ingin mengulas tipe-tipe akomodasi murah yang bisa didapat seorang backpacker.Hotel gak usah dibahas ya... krn ini keluar dari rukun backpacking. :-D
Yang pertama, apartemen, sudah dibahas di tulisan sebelumnya ya...
Kedua, Hostel.
Ini tipe losmen, tapi dengan charge per orang. Bukan per kamar. Biasanya kamar mandi diluar (sharing bathroom), bahkan sharing room. Anda perlu cermat kalo memesan tipe hostel ini, karena 1 kamar bisa diisi sharing 4-16 orang, perempuan laki, campur, kenalan disana. Kalau mau, Anda bisa cari hostel yg sediakan private bed, dengan jumlah bed sesuai dengan rombongan Anda. Harga hostel berkisar 15-35 euro per orang. Lagi-lagi kalo jalan lebih dari berdua, saya lebih suka nyewa apartemen, lebih lega dan lebih murah. Untuk memesan hostel bisa di www.hostelworld.com, www.hostel.com atau www.hostelz.com, harganya tidak berbeda, hanya fitur webnya saja yang berbeda2. Kami memesannya via ww.hostelworld.com untuk akomodasi di Rome. Bukan Rome deng... tapi Ciampino, 12 km dari Rome, dekat dengan low cost airport-nya Easyjet. Sengaja kami pesan hostel ini karena: flight kami sampai jam 11.30 malam, kalo ke Roma lagi jauh lagi, khawatir Kereta Api atau Metro sudah tutup, dan juga kami gak nemu hotel murah (dibawah 100 euro) di Rome. Nama hostel kami kemarin Central Station Inn, hanya 30 meter dari stasiun, kalau mau ke Rome, tinggal loncat (ciatt...) ke stasiun KA Ciampino, bayar 2.5 euro, 12 menit sampe di Termini Station Rome. Dari Termini Station, tinggal cari Open Tourist Bus untuk jalan2 keliling Rome (ada di ceritakan dibawah)
Ketiga, khususnya di Amsterdam, ada BOTEL.
Singkatan dari Boat hotel, hotel perahu/kapal yang sandar di kanal-kanal di sepanjang kota Amsterdam. Tarifnya sama dengan Hostel, shared bathroom, hanya kamarnya jauuh lebih kecil. Namanya juga nginep di kapal. Tapi jika mau pengalaman yg unik, botel is worthed to try. Untuk pemesanan botel, bisa juga dari hostelworld.com atau botel .org. Di Amsterdam, kami nyoba botel ini, namanya Avantiship, pelayan-nya bagus, senang menolong, senang ngobrol, namun receptionis cuman ada jam 5-7 malam, jadi hanya bisa cek ini sore itu, shg ketika pagi sampai di Amsterdan, terpaksa tas dititip di Central Statiun Amsterdam (7 Euro utk 24 jam), sholat subuh di emperan parkiran, cari sarapan dan city tour. Setelah itu baru bisa cek in.
Keempat, Bestfriendhotel.com
Nama alias dari nebeng di rumah teman. Ini yang paling enak. Gratis, luas, full service. Yang ini gak perlu banyak cerita bagaimana cara pesannya, alhamdulillah kemarin di Paris seorang teman lama yg sudah 12 tahun gak ketemu, menawarkan dapet bestfriendhotel.com ini.
Paralel dengan mencari Akomodasi, Cari tiket transportasi internal Europe
Untuk keliling Eropa, teman2 bisa mengambil beberapa alternatif moda transportasi.
Selanjutnya, Exploring the city(ies)
Di major cities di Eropa, minimal yang saya datangi: Barcelona, Roma, Paris dan Amsterdam. Mereka pasti punya operator City Tour menggunakan bis yang atapnya terbuka, ada rekaman penjelasan lokasi wisata dalam beberapa bahasan (pake earphone, tinggal pilih channel bahasa yg dimengerti).
Kalo mau explore kota tersebut dalam 1 hari, hal ini merupakan altiernatif yang baik, Anda bisa naik-turun bebas di lokasi2 wisata, dan setiap 10 menit ada bis lainnya yg datang menjemput. Teman2 bisa turun di tempat yang kira2 menarik, foto2, masuk ke dalam (biasanya bayar lagi), beli souvenir dan naik bis selanjutnya.
Rata2 harganya 20euro-an. Di Barcelona 22 euro, di Rome 16 Euro, di Paris kami gak pakai karena diantar teman, di Amsterdam 24 euros.
Bersambung lagi ya....
Yang pertama, apartemen, sudah dibahas di tulisan sebelumnya ya...
Kedua, Hostel.
Ini tipe losmen, tapi dengan charge per orang. Bukan per kamar. Biasanya kamar mandi diluar (sharing bathroom), bahkan sharing room. Anda perlu cermat kalo memesan tipe hostel ini, karena 1 kamar bisa diisi sharing 4-16 orang, perempuan laki, campur, kenalan disana. Kalau mau, Anda bisa cari hostel yg sediakan private bed, dengan jumlah bed sesuai dengan rombongan Anda. Harga hostel berkisar 15-35 euro per orang. Lagi-lagi kalo jalan lebih dari berdua, saya lebih suka nyewa apartemen, lebih lega dan lebih murah. Untuk memesan hostel bisa di www.hostelworld.com, www.hostel.com atau www.hostelz.com, harganya tidak berbeda, hanya fitur webnya saja yang berbeda2. Kami memesannya via ww.hostelworld.com untuk akomodasi di Rome. Bukan Rome deng... tapi Ciampino, 12 km dari Rome, dekat dengan low cost airport-nya Easyjet. Sengaja kami pesan hostel ini karena: flight kami sampai jam 11.30 malam, kalo ke Roma lagi jauh lagi, khawatir Kereta Api atau Metro sudah tutup, dan juga kami gak nemu hotel murah (dibawah 100 euro) di Rome. Nama hostel kami kemarin Central Station Inn, hanya 30 meter dari stasiun, kalau mau ke Rome, tinggal loncat (ciatt...) ke stasiun KA Ciampino, bayar 2.5 euro, 12 menit sampe di Termini Station Rome. Dari Termini Station, tinggal cari Open Tourist Bus untuk jalan2 keliling Rome (ada di ceritakan dibawah)
Ketiga, khususnya di Amsterdam, ada BOTEL.
Singkatan dari Boat hotel, hotel perahu/kapal yang sandar di kanal-kanal di sepanjang kota Amsterdam. Tarifnya sama dengan Hostel, shared bathroom, hanya kamarnya jauuh lebih kecil. Namanya juga nginep di kapal. Tapi jika mau pengalaman yg unik, botel is worthed to try. Untuk pemesanan botel, bisa juga dari hostelworld.com atau botel .org. Di Amsterdam, kami nyoba botel ini, namanya Avantiship, pelayan-nya bagus, senang menolong, senang ngobrol, namun receptionis cuman ada jam 5-7 malam, jadi hanya bisa cek ini sore itu, shg ketika pagi sampai di Amsterdan, terpaksa tas dititip di Central Statiun Amsterdam (7 Euro utk 24 jam), sholat subuh di emperan parkiran, cari sarapan dan city tour. Setelah itu baru bisa cek in.
Keempat, Bestfriendhotel.com
Nama alias dari nebeng di rumah teman. Ini yang paling enak. Gratis, luas, full service. Yang ini gak perlu banyak cerita bagaimana cara pesannya, alhamdulillah kemarin di Paris seorang teman lama yg sudah 12 tahun gak ketemu, menawarkan dapet bestfriendhotel.com ini.
Paralel dengan mencari Akomodasi, Cari tiket transportasi internal Europe
Untuk keliling Eropa, teman2 bisa mengambil beberapa alternatif moda transportasi.
- Untuk pesawat, Anda bisa bookingwww. Ryanair.com atau www.Easyjet.com keduanya terkenal sebagai low cost carrier terkenal di Eropa. Pengalaman kami 1 tiket ke 1 tujuan berkisar 20-39 Euro. Namun hati2, namanya juga low cost carrier, tiket boleh murah, tapi mereka akan cari celah untuk menguras kantong Anda, dari mulai fastline check in, tas cabin max 10 kg, sampai bagasi. RyanAir bahkan mencharge bagasi Anda (Easyjet bagasi gratis max 16kg per orang), apalagi bila overweight, keduanya mencharge sampai 20euro per kilo. Wuih.. kayak dapet musibah.
- Kereta Api, Ana bisa booking dari negara tempat pemberangkatan. Dari Italy adawww.trentialia.it, kalo berangkat dari perancis, bisa booking via www.tgv-europe.com, atau kalo mau beli tiket terusan beberapa negara di eropa bisa beli di www.eurail.com.Semua bisa dibeli di internet dengan pembayaran via kartu kredit. Heibats ya.. kapan pt kereta api Indonesia bisa kayak gini.
- Bis, Eropa punya jaringan jalur bis yang bisa dipesan di www.euroline.com, namun saya mendapatk kesulitan dalam proses pembayarannya melalui kartu kredit di situs ini.
- Bila akan menggunakan pesawat, pastikan handbag/ cabin bag Anda hanya 1 dan tidak lebih dari 10 kg, ada jg yg max 8 kg.
- Bagasi lebih baik 1 orang satu tas, maks 10 atau 15 kg per tas.
- Kalo mau pengiritan lagi, Anda bisa pakai night train atau bis malam. Hati2 bila menggunakan night train, karena Anda akan satu kamar dengan orang lain 4-8 orang dalam 1 coach. Kalo punya uang sih bisa pesan yang 2 bed dalam 1 coach, tapi mahhalll,.. bisa lebih dari 100 euro per orang, dan itu berarti Anda melanggar Dasa Dharma Backpacker nomor enam, yakni Hemat cermat dan bersahaja :-)
Selanjutnya, Exploring the city(ies)
Di major cities di Eropa, minimal yang saya datangi: Barcelona, Roma, Paris dan Amsterdam. Mereka pasti punya operator City Tour menggunakan bis yang atapnya terbuka, ada rekaman penjelasan lokasi wisata dalam beberapa bahasan (pake earphone, tinggal pilih channel bahasa yg dimengerti).
Kalo mau explore kota tersebut dalam 1 hari, hal ini merupakan altiernatif yang baik, Anda bisa naik-turun bebas di lokasi2 wisata, dan setiap 10 menit ada bis lainnya yg datang menjemput. Teman2 bisa turun di tempat yang kira2 menarik, foto2, masuk ke dalam (biasanya bayar lagi), beli souvenir dan naik bis selanjutnya.
Rata2 harganya 20euro-an. Di Barcelona 22 euro, di Rome 16 Euro, di Paris kami gak pakai karena diantar teman, di Amsterdam 24 euros.
Bersambung lagi ya....
Comments